https://www.reqnews.com/

Monday, 05 July 2021 - 13:31

Detik-detik Sakaratul Maut Pasien Covid-19 Direkam Istri Sambil Sesenggukan, Salat Sebelum Meninggal

Detik-detik sakaratul maut pasien Covid-19 yang viral. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, REQnews - Sebuah video yang memperlihatkan detik-detik sakaratul maut seorang pasien Covid-19 viral di media sosial.

Dalam video terlihat, meski dalam kondisi lemah pasien tersebut masih menunaikan salat sesaat sebelum meninggal dunia.

Diketahui, video itu direkam oleh istri pasien itu sendiri dan diunggah di akun TikTok @yanisolihat hingga akhirnya viral. Video itu pun dibagikan ulang oleh Instagram @insta_julid.

"Bahkan di detik-detik menjelang kepergiannya, Dia masih tetap lebih memilih sholat," tulis keterangan video, dikutip Senin, 5 Juli 2021.

Dalam video viral itu terlihat seorang pasien pria yang terbaring lemah dan masih terlilit selang infus. Dengan tertatih-tatih, ia berusaha menunaikan salat.

Sesekali terdengar suara tangis dari si istri yang merekam video tersebut. Belum diketahui patsi dimana peristiwa ini terjadi dan identitas pasien yang ada dalam video itu.

Namun, ada komentar dari netizen yang menyebut bahwa pasien itu merupakan seorang guru ngaji.

"Inalillahi.. Ya Allah semoga Engkau baca doa kami semua disini utk bapak itu. Angkatlah derajatnya Ya Allah, tolong semua aamiin kan," tulis @rleniandriana.

"Subhanallah... semoga amal ibadah diterima oleh Allah SWT. Amiin YRA," komentar @widyastuti635.

Redaktur : Puri